Empat Petugas PPSU di Jaksel Dipecat Diduga Gegara Narkoba

31
1998
Ilustrasi obat-obatan

Jakarta, BarisanBerita.com,- Peredaran dan penggunaan narkoba terus meluas, termasuk yang terjadi pada Petugas PPSU di satu kelurahan di Jakarta Selatan.

Akibat diduga menggunakan narkoba, empat petugas PPSU dipecat dan langsung diganti petugas baru.

Demikian sumber BarisanBerita.com, berinisial YI di Gedung Wali Kota Jakarta Selatan, Senin, (6/12/2021).

YI mengatakan, empat petugas PPSU tersebut dipecat pada tahun 2021 ini, dan sempat dijemput oleh aparat kepolisian. “Ada petugas yang datang menjemput salah satu petugas PPSU tersebut,” katanya.

YI menyayangkan kejadian tersebut karena penyalahgunaan narkoba ternyata sudah menjalar ke mana-mana. Dia juga menyoroti pengawasan yang dilakukan oleh pihak kelurahan tersebut terhadap petugas PPSU atas kejadian tersebut. “Pengawasannya sangat lemah sehingga para pelaku bisa lolos tes masuk menjadi PPSU,” ujarnya.

“Padahal dalam persyaratan masuk melamar kerja ada syarat harus lolos tes narkoba. Lha kok ini bisa lolos, jangan-jangan hasil tes narkobanya cuma bohongan alias palsu,” kata YI.

YI juga heran mengapa kasus ini tidak diungkap oleh lurah bersangkutan. “Apa karena si lurah takut dinilai kinerjanya payah atau sengaja menyembunyikan kasus tersebut,” tuturnya.

Untuk diketahui, menjelang akhir tahun ini, lowongan kerja sebagai Petugas PPSU kembali dibuka di semua kelurahan di Jakarta untuk periode 2022.

Sementara itu, Pengamat Perkotaan Samsyul Arifin mengatakan, jika terbukti ada petugas PPSU terjerat narkoba, maka dipastikan ada kelemahan dalam proses rekrutmen dan juga pengawasan. “Ini jadi pertanyaan untuk Pemkot Jakarta Selatan, apakah sudah benar proses penerimaan pegawai di wilayah mereka,” katanya dengan tegas.

(Bowo/AP)

31 COMMENTS

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here